INFO
  • SUKSESKAN VAKSIN !!!!!!!

PENYERAHAN BLT - DANA DESA BULAN APRIL TAHUN 2022

26 April 2022 Rokhman Taufiq Dibaca 1.223 Kali

Penyerahan Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) yang bersumber dari Dana Desa ( DD ) Bulan April Tahun 2022 dilaksanakan pada hari Selasa tanggal 26 April 2022 pukul 09.00 WIB sampai selesai bertempat di Balai Desa Karangturi. 

Pembagian BLT-DD ini dihadiri oleh Kepala Desa Karangturi beserta Perangkat Desa, Pihak kecamatan Lasem, BPD Desa Karangturi, Pendamping Desa, Babinsa dan babinkamtipmas Desa Karangturi. Besaran yang diterima oleh 87 KPM ( Keluarga Penerima Manfaat ) dari BLT DD ini adalah Rp. 300.000,- ( Tiga Ratus Ribu Rupiah ) per bulan sesuai dengan regulasi PMK 190/PMK.07/2021 tentang Pengelolaan Dana Desa. 

Penyaluran BLT DD ini dilakukan secara tunai dengan persyaratan setiap KPM membawa fotocopy Kartu Keluarga dan KTP serta undangan dari Pemerintah Desa Karangturi. Dengan menerapkan Protokol Kesehatan KPM ini juga bersabar untuk antri dan tertib dalam penerimaan BLT-DD yang akan diterimanya sehingga pelaksanaan bisa berjalan dengan baik dan lancar.

Semoga dengan adanya Pemberian Bantuan BLT-DD ini dapat membantu perekonomian 87 keluarga Miskin Desa Karangturi.

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun)
Formulir Komentar (Komentar baru terbit setelah disetujui Admin)
CAPTCHA Image
Isikan kode di gambar